Rembang Agro Expo 2025
TABLOIDSINARTANI.COM, Rembang --- Ribuan warga memadati area Pendapa Kabupaten Rembang dan Alun-Alun Rembang pada Minggu (23/2) untuk menghadiri Rembang Agro Expo. Yang menarik dan paling ditunggu pengunjung adalah Makan Durian Sak Emohe, di mana pengunjung bisa mencicipi berbagai varietas durian khas Rembang
Sejak pukul 07.00 WIB, pengunjung antusias menjelajahi berbagai stan pameran yang menyuguhkan hasil pertanian unggulan dari seluruh penjuru Kabupaten Rembang.
Semua Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) di Rembang menampilkan potensi terbaik dari wilayahnya masing-masing. Aneka hasil pertanian, perkebunan, hingga peralatan pertanian dipamerkan di halaman pendapa, sementara stan hasil panen petani berjejer rapi di sepanjang jalan menuju alun-alun.
Buah naga, durian lokal, aneka sayuran segar, hingga produk olahan seperti keripik dan roti menjadi daya tarik utama bagi pengunjung.
Ketua Perhimpunan Penyuluh Pertanian Indonesia (Perhiptani) Kabupaten Rembang, Fitra Margi Nugroho, mengungkapkan bahwa kegiatan ini menjadi ajang promosi sekaligus meningkatkan jangkauan pasar produk pertanian lokal.
“Ada lomba durian lokal, lomba cipta menu, hingga berbagai produk olahan yang ditampilkan. Harapannya, hasil produksi petani semakin dikenal luas,” ujarnya.
Fitra juga menyoroti potensi besar durian lokal Rembang yang masih mengalami panen raya sejak Desember lalu.
“Varietas durian ceriwik sangat digemari, selain itu ada juga durian bawor dan varietas nasional lainnya,” jelasnya.
Antusiasme Pengunjung
Salah satu pengunjung, Wiwin, warga Desa Pandean, Kecamatan Rembang, mengaku datang sejak pagi untuk berburu produk segar dengan harga terjangkau.
“Sayurannya masih segar dan harganya murah, jadi saya tertarik belanja di stan pameran,” katanya.
Selain pameran, acara ini juga dimeriahkan dengan Sarasehan Kelompencapir (Kelompok Pendengar, Pembaca, dan Pemirsa), program diskusi yang sempat populer pada dekade 1980–1990-an.
Acara ini menghadirkan sejumlah tokoh penting, di antaranya Ketua Komisi IV DPR RI Titiek Soeharto, Wakil Bupati Rembang Mochamad Hanies Cholil Barro, serta Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Provinsi Jawa Tengah, Supriyanto.
Dari dunia penyiaran, hadir pula Dewan Pengawas LPP RRI Rini Purwandari, Direktur Utama LPP RRI I. Hendrasmo, Direktur Program dan Produksi RRI Mistam, serta Direktur Utama TVRI Imam Brotoseno.
Saat memasuki pendapa, Titiek Soeharto disambut meriah oleh masyarakat. Dengan senyum khasnya, ia melambaikan tangan kepada warga yang antusias menyambut kehadirannya.
Makan Durian Sak Emohe
Salah satu acara yang paling dinanti adalah Makan Durian Sak Emohe, di mana pengunjung bisa mencicipi berbagai varietas durian khas Rembang.
Durian-durian ini diberi nama sesuai daerah asalnya, seperti Durian Criwik, Ngroto, Pinggan, Pakis, Woko, Bitingan, dan Banyu Urip.
RRI Semarang turut menyiarkan langsung jalannya acara melalui program Siaran Sapa Tani RRI Semarang dan Kabupaten Rembang serta Siaran Kelompencapir bertajuk Petani Tangguh, Indonesia Maju.
Dengan kemasan acara yang menarik, Rembang Agro Expo 2025 sukses menjadi wadah promosi dan apresiasi bagi sektor pertanian serta perkebunan lokal.