Selasa, 10 Desember 2024


Nangka Mini, Mini Pohonnya, Jumbo Rasanya

27 Jan 2015, 15:09 WIBEditor : Julianto

Selama ini orang lebih mengenal buah nangka dengan bentuk yang besar. Bahkan pohonya juga menjulang tinggi besar . Tapi kini bisa kita temui pohon nangka yang tingginya hanya 2 meter tapi sudah berbuah. Bukan hanya pohonnya, buahnya juga mini.

Meski pohon dan buahnya berukuran relatif kecil, tapi soal rasa tidak kalah.  Yang pasti para penikmat buah bakal ketagihan. “Manisnya lebih dari nangka biasa,” kata Abdullah, salah seorang penjual bibit buah di kawasan Pusat Promosi dan Penjualan Bibit Pohon Buah-Buahan (Hortikultura), Ragunan, Jakarta.

Buah yang mempunyai bentuk bulat dan agak lonjong ini, beratnya mencapai 5-7,5 kg. Tanaman yang dibudidayakan dengan okulasi dan biji ini menambah kekayaan varietas tanaman buah di Indonesia. “Pohon nangka mini ini, bisa ditanam di pot, sehingga bisa ditanam di rumah yang berlahan sempit,” katanya.

Tanaman ini bisa tumbuh di daerah yang tinggi, yaitu 700 meter di atas permukaan laut (dpl) dengan curah hujan yang tinggi. Tanah yang cocok untuk ditanami buah ini adalah tanah yang gembur dan agak berpasir. “Jika ditanam di musim kemarau, penyiraman perlu dilakukan secara rutin agar kebutuhan air tanaman tercukupi,” kata Abdullah.

Karena sangat menyukai sinar matahari, menurut Abdullah, pohon nangka mini harus ditanam pada lokasi yang mendapatkan sinar matahari cukup. “Untuk pupuk bisa digunakan NPK dan pupuk kandang agar unsur hara dalam tanah tetap tersedia sehingga kebutuhan tanaman dapat terpenuhi,” katanya.

Jika ingin memperbanyak, Abdullah mengatakan, lebih baik dengan okulasi. Sebab,  akan mempercepat tanaman berbuah, sekitar 2-3 tahun setelah tanam. Berbeda dengan menggunakan perbanyakan biji yang memakan waktu yang cukup lama, yaitu 2-8 tahun baru bisa berbuah. “Nangka mini ini lebih cepat berbuah dibanding dengan tanaman nangka jenis biasanya,” katanya.

Di Indonesia lebih dari 30 kultivar di Jawa terdapat lebih dari 20 kultivar. erdasarkan sosok pohon dan ukuran buah terbagi dua golongan yaitu pohon nangka buah besar dan pohon nangka buah mini. Pohon nangka buah besar mempnyai tinggi 20-30 meter. Diameter batang mencapai 80 cm dan mulai berbuah sekitar 5-10 tahun. Sedangkan nangka mini tinggi sekitar 6-9 meter dengan diameter batang mencapai 15-25 cm. Umur mulai berbuah sekitar 18-24 bulan. Denis/Yul

Editor : Julianto

BERITA TERKAIT
Edisi Terakhir Sinar Tani
Copyright @ Tabloid Sinar Tani 2018