Bingung cari hewan qurban sehat, aman, dan ramah di kantong? Yuk, ke Bursa Hewan Qurban (BHQ) BRMP di Jalan Pajajaran Bogor, lokasi terpercaya langganan warga setiap Iduladha!
TABLOIDSINARTANI.COM, Bogor -- Bingung cari hewan qurban sehat, aman, dan ramah di kantong? Yuk, ke Bursa Hewan Qurban (BHQ) BRMP di Jalan Pajajaran Bogor, lokasi terpercaya langganan warga setiap Iduladha!
Menjelang Iduladha 1446 H, warga Bogor dan sekitarnya tak perlu bingung mencari hewan qurban yang sehat, aman, dan harga bersahabat.
Badan Perakitan dan Modernisasi Pertanian (BRMP) melalui Pusat Perakitan dan Modernisasi Peternakan dan Kesehatan Hewan (RMPPKH) kembali menggelar Bursa Hewan Qurban (BHQ) ke-23 di Jalan Pajajaran, tepatnya di lapangan selatan RMPPKH, seberang Telkom Pajajaran, Kota Bogor.
Kegiatan yang berlangsung sejak 23 Mei hingga 6 Juni 2025 ini menjadi pusat perhatian masyarakat yang ingin berqurban dengan tenang.
Selain menyediakan berbagai pilihan hewan qurban seperti sapi, kambing, dan domba dari peternak lokal maupun luar daerah, BHQ BRMP juga menjamin kesehatan setiap hewan yang diperjualbelikan.
Kepala BRMP, Fadjry Djufry, menjelaskan bahwa BHQ di Kota Bogor sudah menjadi agenda rutin tahunan yang ditunggu masyarakat.
Ia menyebut lokasi di Jalan Pajajaran sangat strategis sekaligus representatif karena fasilitasnya lengkap dan pemeriksaan kesehatan hewannya sangat ketat.
“Di sini memang sudah menjadi kebiasaan kita bersama-sama menggelar Bursa Hewan Qurban di Kota Bogor. Kenapa kami prioritaskan lokasi ini? Karena dari sisi kesehatan hewannya sudah pasti terjamin,” ujar Fadjry saat mendampingi Wali Kota Bogor meninjau BHQ.
Menurutnya, seluruh hewan qurban di BHQ telah melalui pemeriksaan menyeluruh bekerja sama dengan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Bogor, Sekolah Vokasi IPB, dan tim dokter hewan BRMP.
Pemeriksaan ini mencakup status bebas dari penyakit mulut dan kuku (PMK), antraks, dan penyakit menular lainnya.
“Yang terpenting, ini bagian dari dukungan Kementerian Pertanian terhadap Pemprov Jawa Barat, khususnya Kota Bogor. Kita ingin menghadirkan solusi sekaligus kepastian bagi masyarakat saat membeli hewan qurban,” ungkap Fadjry.
Menariknya, BHQ BRMP juga memberikan fasilitas penjualan secara gratis bagi peternak dari berbagai daerah.
Tahun ini, selain peternak lokal Bogor, turut hadir pelaku usaha dari Sumatera Selatan yang membawa hewan-hewan qurban unggulan mereka.
“Kita bantu fasilitasi semuanya, termasuk kandang dan tempat jualan, tanpa pungutan. Kita juga siapkan tenaga pakar agar peternak kita dapat margin yang layak. Ini sekaligus mendorong UMKM peternakan kita terus tumbuh,” ujarnya.
Dari sisi harga, Fadjry memastikan bahwa harga hewan qurban di BHQ relatif lebih terjangkau dibandingkan lapak musiman di pinggir jalan.
“Karena lahannya disiapkan oleh BRMP, maka relatif tidak ada beban tambahan untuk alokasi anggaran sewa atau logistik lainnya. Harga jadi lebih ekonomis, tapi kualitas tetap terjamin,” katanya.
BHQ juga dilengkapi dengan layanan edukasi seputar tata cara pemilihan dan pemotongan hewan qurban sesuai syariat.
Pengunjung dapat berkonsultasi langsung dengan para dokter hewan dan tenaga ahli yang berjaga di lokasi setiap hari.
Sementara itu, Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan BHQ BRMP yang menurutnya menjadi contoh ideal sinergi antara pemerintah pusat dan daerah.
“Kegiatan ini patut menjadi role model. Di sini warga bisa mendapatkan hewan qurban yang memenuhi syariat, diperiksa kesehatannya, dan didampingi tenaga ahli. Ini jauh lebih baik dibanding beli di pinggir jalan yang tidak terjamin,” kata Dedie.
Dedie juga mengingatkan agar masyarakat mulai membiasakan pengelolaan hewan qurban yang ramah lingkungan, termasuk penggunaan wadah non-plastik untuk distribusi daging qurban.
“Mari kita edukasi masyarakat agar menggunakan bonsak atau wadah ramah lingkungan lainnya. Jangan pakai kantong plastik. Iduladha harus tetap menjaga kelestarian lingkungan,” imbuhnya.
Terkait potensi penyebaran PMK yang kembali muncul di beberapa wilayah seperti Jawa Tengah dan Jawa Timur, Fadjry Djufry menegaskan bahwa pihaknya sudah mengambil langkah antisipatif.
Vaksinasi terhadap hewan dilakukan sebelum masuk lokasi BHQ dan lalu lintas ternak diawasi ketat sesuai regulasi pemerintah.
“Sudah ada Permentan dan Pergub yang mengatur pembatasan lalu lintas ternak dari zona merah. Kami pastikan hanya hewan sehat yang bisa masuk dan dijual di BHQ. InsyaAllah aman,” ujarnya meyakinkan.
Dengan berbagai keunggulan yang ditawarkan, Fadjry berharap BHQ BRMP dapat menjadi pilihan utama masyarakat Kota Bogor dan sekitarnya.
Selain memenuhi kebutuhan ibadah qurban, kegiatan ini juga memberikan dampak ekonomi bagi peternak kecil yang selama ini sulit mengakses pasar langsung.
“Intinya, kita ingin menjamin masyarakat mendapatkan hewan qurban yang sehat, sesuai syariat, dan terjangkau. Di sisi lain, peternak kita juga bisa untung. Semua senang, semua berkah,” pungkasnya.
Bagi warga yang berminat membeli hewan qurban, silakan datang langsung ke BHQ BRMP di Jalan Pajajaran, seberang Telkom.
Lokasi buka setiap hari pukul 08.00–17.00 WIB hingga 6 Juni 2025. Stok hewan terbatas, jadi pastikan Anda tidak terlambat.
Iduladha bukan sekadar perayaan ibadah tetapi juga momentum untuk berbagi dengan cara terbaik. Di BHQ BRMP, Anda bisa berqurban dengan aman, nyaman, dan memberdayakan peternak lokal.